bunga

Keutamaan Salat Tarawih di Bulan Ramadan


Salat Tarawih merupakan salat sunah yang istimewa menurut saya pribadi. Karena salat Tarawih hanya ada di bulan suci Ramadan.


Dilansir dari wikipedia, Tarawih dalam bahasa Arab adalah bentuk jamak dari تَرْوِيْحَةٌ yang diartikan sebagai "waktu sesaat untuk istirahat". Waktu pelaksanaan salat sunah ini adalah setelah kita selesai salat Isya dan biasanya dilakukan secara berjamaah di masjid. Namun, Rasulullah hanya melakukan 3xberjamaah karena takut umatnya nanti menyangka salat Tarawih adalah salat wajib.


Pada zaman khalifah Umar bin Khattab salat Tarawih kembali dilakukan berjamaah dengan jumlah 20 rakaat dilanjutkan dengan 3 raka'at salat witir.


Ada perbedaan pendapat mazhab suni dalam jumlah raka'at yaitu:
- mazhab Hanafi (8 rakaat),
- mazhab Maliki (sebagian 8 atau 20 rakaat),
- Syafi'i (20 rakaat),
- Hambali (sebagian 8 atau 20 rakaat).


Teman-teman sudah tahu kan apa itu mazhab.
Mazhab adalah haluan atau aliran mengenai hukum fikih yang menjadi ikutan umat Islam (dikenal empat mazhab, yaitu mazhab Hanafi, Maliki, Syafii dan Hambali).
Nah, kalian ikut mazhab yang mana nih?


Keutamaan Salat Tarawih di Bulan Ramadan :


1. Mempererat hubungan antar manusia dan Allah Swt.


Salat Tarawih memiliki banyak manfaat spiritual dan keberkahan ibadah di bulan Ramadan. Semakin kita fokus terus salat Tarawih, semakin dekat dan semakin cinta kita  kepada Allah Swt. Bahkan ketika kita meninggalkan salat Tarawih akan ada rasa yang mengganjal di hati. Saking sudah dekatnya hubungan kita kepada Sang Pencipta, Allah Swt.


2. Merasakan keberkahan bulan Ramadan.


Akan dirasakan keberkahan oleh umat Islam ya .Benar-benar salat Tarawih jadi nyaman kita lakukan, semata karena Allah Swt.


3. Memperdalam spiritual dan meningkatkan keimanan.


Ketika hubungan antara manusia sebagai umat Muslim dengan Allah Swt semakin erat, maka umat muslim tersebut akan menghabiskan banyak waktu berdiri salat di hadapan Allah, membaca ayat-ayat suci Al-Quran, memahaminya, dan memohon ampun kepada Allah Swt atas segala sikap, perbuatan, perkataan baik yang tampak maupun tidak tampak, baik tidak sengaja maupun sengaja.


4. Sehat jasmani, rohani, dan pikiran.


Ketika tubuh sudah terbiasa melakukan gerakan-gerakan salat Tarawih dengan rutin, maka tubuh kita, otot kita, tulang kita, dan semua sel-sel dalam tubuh kita bergerak dan menjadi sehat. Begitu juga rohani dan pikiran kita. Karena yang kita pikir hanya Allah, Allah, Allah. Segala stress, kecemasan, panik, depresi bisa hilang karena semua yang kita lakukan karena Allah Swt. Iman kita juga bisa semakin naik. Tidak akan futur.


5. Meningkatkan konsentrasi dan fokus.
Apabila hubungan kedekatan kita sama Allah sudah erat, jasmani, rohani dan pikiran kita sehat, maka konsentrasi kita tak akan pecah. Pikiran menjadi lebih fokus ke salat tarawih. Kita semakin berharap mendapatkan ridho Allah Swt.


6. Diampuni dosa-dosanya


Keutamaan salat tarawih lainnya yaitu diampuni dosanya yang telah lalu.
Rasulullah dalam hadits:
"Sungguh, Ramadan adalah bulan yang diwajibkan Allah puasanya dan kusunnahkan shalat malamnya. Maka barang siapa menjalankan puasa dan shalat malam pada bulan itu karena iman dan mengharap pahala, niscaya bebas dari dosa-dosa seperti saat ketika dilahirkan ibunya."


Kemudian dalam riwayat lain disebutkan:
"Barang siapa ibadah (tarawih) di bulan Ramadhan seraya beriman dan ikhlas, maka diampuni baginya dosa yang telah lampau." (HR Bukhari Muslim)


 Dalam hadits lain yang diriwayatkan Abu Hurairah, bahwa Rasulullah SAW bersabda:
"Barang siapa melakukan qiyam Ramadan karena iman dan mencari pahala, maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni."


An Nawawi menjelaskan Qiyam Ramadan di dalam hadist di atas adalah salat tarawih. Sedangkan diampuni dosanya yaitu dosa kecil dan dosa besar (dilansir dari website mtsn9nganjuk)


7. Pahala yang diperoleh sama seperti salat satu malam penuh.


Salat tarawih yang dilakukan berjamaah dianggap mendapatkan pahala salat qiyamul lail satu malam penuh.
Dari Abu Dzar, Nabi SAW pernah mengumpul kan keluarga dan para sahabatnya, lalu bersabda "Siapa yang sholat bersama imam sampai selesai, maka ditulis untuknya pahala qiyam satu malam penuh" (HR. Ahmad)


Disebutkan pula dalam hadits yang diriwayatkan oleh Tirmidzi:
"Sesungguhnya siapa saja yang shalat bersama imam hingga imam itu selesai, maka ia dicatat telah mengerjakan shalat semalam suntuk (semalam penuh)." (HR. Tirmidzi)


8. Mempererat tali silaturahmi sesama kaum muslimin.


Apabila salat Tarawih dilaksanakan secara berjama'ah maka akan mempererat tali silaturahmi sesama kaum muslimin.  Tidak hanya saja mempererat persaudaraan sesama musl, tapi membangun keharmonisan, kehangatan, dan kerukunan sesama  muslim.


Semoga tulisan ini bermanfaat buat kita semua dan semakin rajin salat Tarawihnya.


Salam santun,
Evi Andriani
Depok, 26 Maret 2024